4 Aplikasi Kredit HP Terbaik, Proses Cepat Tanpa Kartu Kredit Part 3


1. Lazada PayLater

Ingin membeli barang di Lazada secara kredit? Kamu bisa menggunakan PayLater Lazada yang memberikan layanan kredit di e-commerce ini. Namun aplikasi yang menggunakan paylater untuk membeli barang bukan ditawarkan Lazada sendiri, melainkan kerjasama dengan aplikasi kredit dari pihak lain. Cicilan tanpa kartu kredit Lazada merupakan bentuk kerjasama dengan Kredivo.

Aplikasi kredit barang Kredivo di Lazada menawarkan 2 opsi yakni:

  1. Cicilan dengan pilihan tenor 3, 6, dan 12 bulan dan bunga cicilan 2,95% dengan uang muka 20%. Minimum pembelian Rp1.000.000 dan maksimum Rp20.000.000 serta hanya berlaku di kota tertentu: Jabodetabek, Palembang, Medan, Bandung, Surabaya, Semarang, dan Denpasar
  2. Bayar nanti (30 hari) dengan minimum pemesanan Rp10.000 dan biaya bunga 0% tanpa uang muka (aplikasi cicilan tanpa bunga)
  3. Bila menggunakan tanpa kartu kredit Kredivo, proses pengembalian dana uang muka 20% yang telah kamu bayarkan akan dikembalikan oleh pihak Kredivo.

2. Blibli

Kamu juga bisa membeli HP secara kredit di Blibli. Terdapat empat aplikasi kredit untuk membeli barang di Blibli yakni:

  1. Home Credit
  2. Akulaku yang menerima pengajuan pembiayaan sampai Rp20.000.000
  3. Kredivo yang menerima pengajuan pembiayaan sampai Rp30.000.000
  4. Vospay

Bila ingin mengajukan kredit ponsel di Blibli melalui Akulaku dan Kredivo, kamu harus mengunduh aplikasi online, memiliki akun, dan aktif terdaftar cicilan di Akulaku dan Kredivo.

Sementara bila menggunakan Home Credit, kamu akan diminta mengisi formulir pengajuan cicilan setelah melakukan check-out dan menyiapkan KTP serta 1 dokumen pendukung berupa Kartu Keluarga, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, NPWP, SIM, serta handphone atau komputer dengan kamera untuk mengambil foto diri.

3. Shopee

Kredit HP secara online tersedia pula di Shopee. Terdapat dua aplikasi kredit online yang digunakan ketika hendak membeli barang tanpa kartu kredit di Shopee yakni:

Cicilan tanpa kartu kredit Shopee untuk beli HP disediakan oleh dua aplikasi kredit online, yaitu:

  1. Melalui aplikasi ini, kamu bisa melakukan pembayaran melalui Kredivo yang menyediakan cicilan selama 30 hari tanpa bunga (aplikasi cicilan tanpa bunga) atau cicilan 3, 6 & 12 bulan tanpa memerlukan kartu kredit
  2. Pinjaman instan sampai Rp750.000 untuk kemudahan membayar dalam 1 bulan tanpa bunga atau dengan fasilitas cicilan 2 dan 3 bulan tanpa memerlukan kartu kredit, sesuai dengan limit Shopee PayLater kamu

Syarat untuk mengajukan kredit HP dengan Kredivo adalah:

  1. Harus punya akun Kredivo. Bila belum, kamu bisa klik Daftar untuk Registrasi
  2. Hanya berlaku bagi pemilik akun Kredivo yang tinggal di Jabodetabek, Palembang dan Medan, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Denpasar
  3. Maksimum transaksi adalah Rp3.000.000 dengan bunga 0% untuk metode bayar dalam 30 hari
  4. Untuk metode “Cicilan”, butuh harga minimum produk Rp1.500.000 untuk berbelanja. Maksimum transaksi yakni Rp20.000.000 dengan bunga 2.95%/bulan. Pilihan cicilan yang tersedia adalah 3, 6, dan 12 bulan
  5. Transaksi dengan metode ini tidak bisa diubah atau dibatalkan selama proses persetujuan

Bila menggunakan metode pembayaran cicilan dengan Kredivo, proses pengembalian dana akan langsung dikembalikan ke limit akun Kredivo selama 7 – 14 hari kerja setelah pengajuan pengembalian kamu diterima

4. Tokopedia

Aplikasi kredit HP online terakhir, ada Tokopedia yang melayani cicilan tanpa kartu kredit sebagai salah satu cara pembayaran. Terdapat tiga penyedia kredit barang online yang menawarkan cicilan tanpa kartu kredit untuk beli HP di Tokopedia yakni:

OVO PayLater memberikan cicilan sampai paling lama 9 bulan sesuai dengan limit OVO PayLater yang ada. Limit maksimum OVO PayLater yakni Rp10 juta

Aplikasi Home Credit memberikan kredit HP maksimum sampai Rp10 juta. Syarat hanya KTP dengan cicilan max 12 bulan dan persetujuan dalam waktu 2×24 jam

Aplikasi Kredivo menawarkan cicilan 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan (bunga 2.95% per bulan) dan harus masuk ke aplikasi kredit barang online Kredivo untuk melakukan pengajuan kredit HP. Syaratnya, penghasilan minimum Rp3 juta, ada bukti tempat tinggal, bukti penghasilan dan max pembiayaan Rp3 juta

Sebagai aplikasi yang melakukan kerjasama dengan pihak ketiga, yaitu OVO PayLater, Home Credit dan Kredivo, keputusan pemberian pinjaman ada pihak ketiga tersebut dan bukan di Tokopedia.

Itulah informasi tentang 14 aplikasi kredit HP online dan beberapa di antaranya tanpa DP. Masing-masing aplikasi punya penawaran yang menarik dan bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Aplikasi kredit HP mana yang akan kamu gunakan?

Komentar